Gandeng Pemdes Srandil Polsek Jambon Sosialisasi Desa Aman Gangguan Kambtibmas - .

Breaking

Cari Berita

10.3.23

Gandeng Pemdes Srandil Polsek Jambon Sosialisasi Desa Aman Gangguan Kambtibmas


AENEWS9.COM| Ponorogo -Polisi Sektor Jambon  bersama Pemerintah Désa Srandil Kecamatan Jambon, Kabupatèn Ponorogo ,melakukan kegiatan sosialisasi  desa aman gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Jambon yang di pimpin langsung oleh Kapolsek Jambon, AKP Sutrianto,SH.,S.Kom., di pendopo desa srandil,Jumat (10/03).


Pada kegiatan tersebut juga dihadiri  Bhabinkamtibmas,Babinsa serta Kepala Desa Srandil, Suwarno Pamuji ,S.H, perangkat desa, BPD, Tokoh masyarakat, pemuda,Karang Taruna, PKK, Dasa wisma,Masyarakat, 

Dalam materi yang disampaikan, Kapolsek Jambon menekankan kepada seluruh stakeholder pemdes Srandil khususnya untuk bersama bersinergi mewujudkan kondisi wilayah yang kondusif  guna mencegah timbulnya konflik yang dapat mengganggu situasi Harkamtibmas apalagi saat ini menjelang puasa Ramadhan.


Pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) bukan hanya tugas aparat keamanan, tetapi menjadi tugas kita bersama.Dikatakan, polisi tidak akan mampu menjalankan Harkamtibmas itu sendiri tanpa adanya partisipasi masyarakat, atas dasar itu dibutuhkan andil semua pihak untuk menjaganya, Di samping itu, kegiatan ini juga dalam rangka mengajak masyarakat untuk meningkatkan partisipasi dalam Harkamtibmas, sehingga terwujudnya Kamtibmas yang kondusif.


"Harkamtibmas bukan hanya tugas polisi, tetapi tugas kita semua, sehingga dibutuhkan partisipasi aktif  dari Pemerintah desa dan masyarakat,terlebih memasuki bulan ramadhan dan tahun politik 2024,” kata AKP Sutrianto, S.H., S.Kom.


Terakhir dalam arahannya, Kapolsek Jambon  menghimbau  kepada anggota Bhabinkamtibmas untuk senatiasa berkoordinasi dengan Pemerintah desa,Babinsa ( tiga pilar) guna mewujudkan kondusifitas di wilayah hukum Polsek Jambon.


Kepala Désa Srandil Suwarno Pamuji ,S.H.dalam kesempatan yang sama mendukung progam dari Polsek Jambon. Di mana kondusifitas keamanan yang terjaga sangat mendorong stabilitas perekonomian. Apalagi warga desa Srandil mayoritas berprofesi sebagai petani. Hal ini tentu menjadi kebutuhan penting serta prioritas dalam mendukung program pemerintah daerah yaitu PONOROGO HEBAT  tutur Kades Srandil.


Dia mengatakan,akan kembali lebih memaksimalkan siskamling sehingga peningkatan pengawasan wilayah aman gangguan Kambtibmas 


“Peran masyarakat dalam menjaga keamanan sangat diperlukan. Apalagi  sebentar lagi memasuki bulan suci ramadhan, mari ciptakan situasi aman dan nyaman agar umat muslim dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk. Jika ada gangguan Kamtibmas segera lapor polisi terdekat,” pungkasnya.

Diakhir acara kegiatan tersebut diakhiri dengan sesi foto bersama.( NG)