Irdam V/Brawijaya Didampingi Danrem 081/DSJ Tinjau Pembangunan KDKMP di SelorejoMagetan - .

Breaking

Search

21/01/26

Irdam V/Brawijaya Didampingi Danrem 081/DSJ Tinjau Pembangunan KDKMP di SelorejoMagetan

Danrem 081/DSJ Kolonel Arm Untoro Hariyanto mendampingi Irdam V/Brawijaya Brigjen TNI Muhammad Aidi meninjau langsung pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Selorejo, Magetan,

Magetan, KLIKAENEWS.COM-
Danrem 081/DSJ Kolonel Arm Untoro Hariyanto mendampingi Irdam V/Brawijaya Brigjen TNI Muhammad Aidi meninjau langsung pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Selorejo, Magetan, Rabu (21/1/2026).


Dalam kunjungannya, Irdam mengecek progres dan kualitas material untuk memastikan pekerjaan sesuai standar. Danrem Untoro menjelaskan, peninjauan ini merupakan bentuk pengawasan dan evaluasi program.


"Progres pembangunan di Selorejo telah mencapai 85%. Kami optimis dapat diselesaikan tepat waktu dalam beberapa hari ke depan," ujarnya.


Ia menegaskan komitmen jajarannya untuk mendukung program hingga selesai, sehingga hasil pembangunan yang berkualitas dapat dimanfaatkan maksimal oleh masyarakat.