Antisipasi banjir dan Wujudkan Kualitas Hidup Warga ,Pemdes Sobrah Bangun Saluran Drainase Dengan Dana Desa 2024 - .

Breaking

Cari Berita

26.3.24

Antisipasi banjir dan Wujudkan Kualitas Hidup Warga ,Pemdes Sobrah Bangun Saluran Drainase Dengan Dana Desa 2024


KLIKAENEWS.COM-
,Madiun  - Upaya mengantisipasinya banjir dan peningkatan kualitas hidup warga. Pemerintah Desa Sobrah, Kecamatan Wungu Kabupaten Madiun membangun sarana prasarana infrastruktur drainase melalui Dana Desa tahan 2024.


Pembangunan drainase yang di kerjakan di lingkungan tengah perkampungan tepatnya di Jalan Punden RT 16 RW 04 salah tujuannya mengatasi genangan air jika musim hujan tiba.

Dengan dibangunnya saluran drainase yang bersumber dari Dana Desa Tahun 2024 sebesar Rp.70.650.000 juta dengan volume pekerjaan 0,03 m X 0,50 m X 114 m diharapkan bila musim hujan tiba genangan air yang biasa nampak di wilayah tersebut dapat diatasi.


Kepala Desa Sobrah,Siti Asiyah,A.MD.Kom, mengatakan, pembangunan drainase menggunakan anggaran dana desa (DD) 2024 kurang lebih Rp70.650.000 juta.


”Memang kami prioritas kan pembangunan drainase karena musim penghujan,” ujarnya,Senin (25/03/2024)


Dia menyebut, pembangunan drainase bisa menyelesaikan dua persoalan di desanya. Pertama,  untuk kelancaran saluran air di permukiman penduduk yang kedua menata lingkungan agar bersih dan indah dipandang serta menjadikan lingkungan bersih dan jauh dari penyakit, sehingga dapat terwujud kualitas hidup bagi warganya.


”Memang saluran pembuangannya kurang bagus. Sehingga perlu dibangun drainase,” bebernya. 

menyampaikan, bahwa pembangunan saluran air ini bertujuan untuk mencegah adanya genangan air waktu musim hujan tiba, sehingga lingkungan bisa bersih dan jauh dari penyakit yang dapat meningkatkan kwalitas hidup warganya.


Dirinya berharap, saat infrastruktur telah terbangun nanti, masyarakat bisa ikut berpartisipasi untuk selalu menjaga dan merawat, dengan cara tidak membuang sampah sembarangan, terutama di dalam saluran air.

Pembangunan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat. Sehingga, kualitas hidup masyarakat juga bisa meningkat. ”Kami berharap program pembangunan yang ada nanti bisa bermanfaat untuk masyarakat,” pungkasnya. (Red)